PESISIR SELATAN, KITASIAR.com – Si jago merah mengganas, dalam sehari terjadi dua kali kebakaran di Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel), Sumatera Barat pada hari Jumat, (3/12/2021).
“Kami menerima dua kali laporan kejadian kebakaran dalam satu hari ini,” kata Kepala Satpol PP dan Damkar Kabupaten Pesisir Selatan, Dailipal, S.Sos, M.Si melalui Kabid Damkar Agnes Dheno Arnas, S.STP, MM, Jumat (3/12/2021).
Ia menjelaskan kejadian kebakaran pertama terjadi di gudang perabot milik Siil (47 tahun) di Nagari Surantih Kecamatan Sutera pada pukul 04.40 WIB.
Kebakaran tersebut menghanguskan gudang semi permanen dengan perkiraan kerugian sekitar Rp70.000.000,- (tujuh puluh juta rupiah).
Upaya delapan orang anggota pemadam kebakaran posko Kambang dengan menurunkan satu unit mobil pemadam kebakaran berhasil memadamkan api sampai pukul 06.00 WIB.
Kejadian kebakaran selanjutnya terjadi di gudang bekas perabot milik Evi Yardani (40 tahun) di Nagari Dusun Baru Tapan Kecamatan Basa Ampek Balai Tapan.
Beruntung pada kejadian kedua ini pada pukul 13.30 WIB, delapan orang anggota Pemadam Kebakaran Pos Tapan beserta satu unit mobil pemadam kebakaran berhasil menjinakkan api dalam waktu lebih kurang 20 menit sehingga api tidak menyambar dua unit rumah permanen yang ada di sebelahnya.
Selain itu, jarak lokasi kejadian yang lebih kurang 10 Km dari Posko Damkar Tapan cukup dekat untuk dijangkau dalam upaya pemadaman api sehingga tidak ada kerugian yang ditimbulkan dari kejadian ini.
Mengingat kejadian ini terjadi dalam selang waktu yang tidak terlalu lama, ia mengingatkan kepada seluruh masyarakat agar tetap waspada dan siaga dalam menghadapi kemungkinan terjadinya kebakaran dan segera hubungi posko damkar terdekat.
Selain itu, ia juga memberikan apresiasi kepada seluruh anggota pemadam kebakaran yang telah sigap, tanggap dan cepat menindaklanjuti laporan masyarakat.
Hingga berita ini dirilis belum diketahui penyebab kebakaran di dua lokasi kejadian kebakaran ini.