Masih Terisolasi, Warga Ngalau Gadang Bayang Utara Tandu Pasien Gawat Darurat Sejauh 3 Kilometer

Screenshot 20260122 141649 Facebook Masih Terisolasi, Warga Ngalau Gadang Bayang Utara Tandu Pasien Gawat Darurat Sejauh 3 Kilometer

KITASIAR.com – Hampir dua bulan pasca bencana, Nagari Ngalau Gadang, Kecamatan Bayang Utara, Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat masih berada dalam kondisi terisolasi. 

Akses utama menuju wilayah tersebut terputus akibat jembatan satu-satunya yang roboh, sementara tiga titik jalan masih tertimbun tanah longsor.

Kondisi tersebut berdampak langsung terhadap akses pendidikan, kesehatan, dan perekonomian masyarakat yang kini berada dalam situasi darurat.

Informasi ini disampaikan oleh anggota DPRD Pesisir Selatan, Novermal Yuska, melalui akun Facebook pribadinya pada Kamis (22/1/2026). 

Bacaan Lainnya

Ia menyebutkan bahwa hingga saat ini akses ke wilayah tersebut belum pulih sepenuhnya.

Dalam kondisi darurat, masyarakat bersama personel TNI Angkatan Darat terpaksa menandu seorang pasien gawat darurat sejauh sekitar tiga kilometer menuju jalan yang masih dapat dilalui kendaraan. 

“Pasien harus dirujuk ke Puskesmas karena kondisinya tidak bisa ditangani di Puskesri,” ungkapnya.

Di Ngalau Gadang saat ini bermukim 168 kepala keluarga dengan jumlah penduduk sekitar 670 jiwa. Di wilayah tersebut terdapat satu unit TK, satu sekolah dasar, dan satu Puskesri. Sementara itu, siswa tingkat SMP, MTs, MA, SMA, dan SMK harus bersekolah ke luar Ngalau Gadang. Sebagian besar guru TK dan SD juga tinggal di luar wilayah tersebut.

Masyarakat berharap pemerintah daerah segera mempercepat pemulihan akses pendidikan, kesehatan, dan ekonomi dengan membangun kembali jembatan yang putus serta membersihkan material tanah longsor yang menutup badan jalan.

Untuk membuka akses Ngalau Gadang, kata Novermal, Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan sudah merencanakan pemasangan gorong-gorong plat baja Aramco dengan diameter 7 meter sebagai pengganti jembatan putus, dan segera memasukan alat berat untuk membersihkan jalan tertimbun tanah longsor. (*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *